Budi Setiono, Satu-Satunya Komandan Satuan Resimen Mahasiswa UGM yang Jabat Dua Periode

“Menwa bergerak dari sanubarinya masing-masing, sejak awal jiwa bela negara kami sudah ada.”

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – “Saya tahu Menwa (Resimen Mahasiswa) ya setelah jadi mahasiswa di sini (UGM),” demikian kalimat yang dituturkan Ir. Budi Setiono saat dijumpai Kagama beberapa waktu lalu.

Udhiek, sapaannya, mengaku coba-coba mendaftar Resimen Mahasiswa UGM sekitar 1981.

Tak dinyana, alumnus Kehutanan UGM angkatan 1979 itu diterima jadi anggota.

Yakni setelah dia menjalani pendidikan di Pusat Latihan Tempur Kodam 4 Diponegoro, Klaten. read more

Rektor Panut Lepas 13 Siswa Pendidikan Terjun Bebas Olahraga Satuan Resimen Mahasiswa UGM

“UKM Satmenwa UGM sudah memiliki kegiatan unggulan yang tidak dimiliki UKM lain, yaitu olahraga dirgantara. Olahraga dirgantara itu meliputi terjun payung, paralayang, paramotor, dan lain sebagainya.”

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – UKM Satuan Resimen Mahasiswa (Satmenwa) UGM telah memilih 13 siswa Pendidikan Terjun Bebas Olahraga 2020.

Ke-13 orang tersebut secara resmi dilepas oleh Rektor UGM Prof. Panut Mulyono untuk menjalani pendidikan pada Rabu (11/3/2020) di Mako Satmenwa UGM.

Dalam sambutannya, Pembina Satmenwa UGM, Ir. Budi Setiyono, M.M., mengatakan, agenda yang dilaksanakan pada kesempatan ini didasar oleh MoU yang diteken pada 2017. read more