“Prestasi kami tidak akan terhenti sampai disini, kami akan senantiasa memperbaiki diri dan memberikan yang terbaik untuk UGM.”

Satmenwa UGM berhasil menorehkan prestasi pada ajang Menwa Camp Nasional yang berlangsung di Secata A-A Malino/Rindam VII, Sulawesi Selatan dengan meraih Peringakat Juara II Umum dan 3 piala pada ajang lomba lainnya.

Tahun ini merupakan kedua kalinya penyelenggaraan Menwa Camp Nasional setelah sebelumnya diadakan pada tahun 2006. Menwa Camp Nasional merupakan perlombaan antar menwa se-Indonesia yang di helat untuk meningkatkan relasi, daya saing yang berintelektual, serta menjunjung tinggi nilai sportivitas dan persaudaraan.

Kegiatan yang berlangsung selama empat hari yaitu 19-22 September 2018. Selain diadakan perlombaan halang rintang, renang militer, ketrampilan berseragam, hasta karya, overhoul bivak, cerdas kebangsaan  juga disertai kegiatan rutin seperti bina jasmani, apel, dan kurve.

Perwakilan dari Satmenwa UGM atas nama Ariyanto Bagus Wicaksono (SV, 2016), Kartika Dita Perdani (Psikologi, 2016), dan Astna Tsaqif Dewangga (FTP,2016) berhasil membawa pulang piala Juara 1 Hasta Karya, Juara 2 Cerdas Kebangsaan, dan Juara 3 Halang Rintang.

“Prestasi kami tidak akan terhenti sampai disini, kami akan senantiasa memperbaiki diri dan memberikan yang terbaik untuk UGM. Selain itu, kami berharap Menwa Camp dapat menjadi agenda tahunan sebagai sarana diskusi dan interaksi menwa-menwa yang ada di Indonesia,” Ujar Astna, salah satu perwakilan dari Menwa UGM.

 

    (Vivi : Humas Menwa)

Leave a Response