“Menwa bergerak dari sanubarinya masing-masing, sejak awal jiwa bela negara kami sudah ada.”
KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – “Saya tahu Menwa (Resimen Mahasiswa) ya setelah jadi mahasiswa di sini (UGM),” demikian kalimat yang dituturkan Ir. Budi Setiono saat dijumpai Kagama beberapa waktu lalu.
Udhiek, sapaannya, mengaku coba-coba mendaftar Resimen Mahasiswa UGM sekitar 1981.
Tak dinyana, alumnus Kehutanan UGM angkatan 1979 itu diterima jadi anggota.
Yakni setelah dia menjalani pendidikan di Pusat Latihan Tempur Kodam 4 Diponegoro, Klaten.